Apparel resmi Timnas Indonesia, Erspo resmi meluncurkan jersey tandang terbaru yang akan dikenakan skuad skuad Garuda dalam ajang Internasional mendatang. Pengumuman ini disampaikan melalui akun Instagram resmi mereka, @erspo.official, pada Senin (3/2/2025). Jersey Tandang ini tetap mempertahankan dominasi warna putih sebagai ciri khas, namun kini hadir dengan sentuhan abu-abu di bagian bahu serta garis hitam yang menambah kesan elegan. Kombinasi tersebut menciptakan tampilan modern dan berkelas bagi para Penggawa Timnas Indonesia.
Jersey ini menampilkan aksen navy di bagian lengan dan kerah, sementara nomor punggung dihiasi warna emas yang memberikan kesan mewah. Kerah berbentuk V pada desain tandang ini turut membedakannya dari jersey kandang yang sebelumnya dirilis. Di bagian dada, logo Garuda berwarna emas yang tersemat dalam perisai hitam semakin memperkuat identitas kebanggaan nasional.
Peluncuran Jersey ini menjadi bagian upaya Erspo dalam memberikan semangat baru bagi Timnas Indonesia, yang kini diperkuat oleh pemain - pemain berbakat dan diasuh oleh pelatih Patrick Kluivert. Dengan desain yang lebih segar, diharapkan skuad Timnas Garuda dapat tampil lebih percaya diri di panggung Internasional.
Sebelumnya, Erspo juga merilis jersey kandang yang tetap mempertahankan warna merah sebagai simbol kebangsaan. CEO Erspo, Muhammad Saddad, mengungka[kan bahwa desain jersey home terinspirasi dari warisan budaya Indonesia, dengan motif relief Garuda dan Bunga Edelweis yang melambangkan ketangguhan serta semangat perjuangan bangsa.
Timnas Indonesia dijadwalkan segera mengenakan jersey tandang terbaru ini dalam lanjutan putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Laga terdekat akan mempertemukan Garuda dengan Australia di Sydney pada 20 Maret 2025, sebelum kembali ke Jakarta untuk menghadapi Bahrain lima hari kemudian.
0 comments:
Posting Komentar